Kamis, 14 Maret 2013

:)

Aku bukan laki-laki yang romantis...
Aku bukan laki-laki yang suka mendengarkan lagu di pagi hari, lalu menujukannya untukmu...
Aku bukan laki-laki yang selalu menulis sepenggal lirik lagu di pesan singkat ponselku lalu kukirimkan untukmu...
Aku bujan laki-laki yang selalu mengenalkanmu kepada lagu-lagu yang membuatku teringat akanmu terus, seolah-olah aku jatuh cinta selalu..
Aku juga bukan laki-laki yang selalu mengucapkan "good night" ketika kamu akan lekas tidur.
Tetapi aku adalah laki-laki yang hanya bisa mencintai kamu dengan apa adanya dan sederhana yang tidak bisa dimiliki oleh laki-laki lain ketika sedang mencintaimu...

Rabu, 13 Maret 2013

Merindu-kan...

Aku memang sangat menyukai hujan...
Hujan membuatku berlarian kecil di udara di atas kepalaku di dalam imajinasiku...
Hujan membuatku betah duduk seharian di dalam satu ruangan seraya menyeruput bercangkir-cangkir kopi atau teh...
Hujan membuatku sangat nyaman dengan sepasang alat kuping untuk mendengarkan sebuah alunan lagu...
Terkadang hujan membuatku jadi pemilih dalam hal mendengarkan lagu yang sesuai dengan perasaan dan keadaan...
Hujan juga terkadang membawa ketidak sadaranku untuk nekat menyetir motor ke jalanan dan tersenyum selama perjalanan berlangsung...

Namun seketika ini...
Aku merasa beda... Seperti ada yang terbakar. Seperti tidak bahagia lagi. Seperti..., seperti merindukan sesuatu yang entah kapan datangnya... Seperti membayangkan apa yang selalu aku lakukan di saat ia datang...


Ya....
Aku merindukan berada di tengah jalan yang terik, dan mendengarkan lagu-lagu yang membuatku mampu tersenyum lebar...
Aku merindukan aku duduk di belakang jok motor, dan di balik setirnya adalah kamu...
Aku merindukan mampir ke beberapa taman hanya untuk mengambil beberapa fotomu dan bercerita ringan...
Aku merindukan berada di balkon kantormu, dan duduk dengan sengatan panas yang membuatmu tidak tahan, namun membuatku sangat nyaman...
Aku merindukan merokok berdua denganmu di balkon kantormu dan tidak hanya ada aku dan kamu, tetapi ada beberapa teman lainnya yang sengaja ikut nimbrung...
Aku merindukan panasnya hawa kantin ketika aku menungguimu bekerja...
Aku merindukan merengek-rengek naik ke atas kantormu dan berteduh sebentar...
Aku merindukan duduk di depan kedai burger dan sushi dan berbincang-bincang seru dengan teman-teman yang baru aku kenali...
Aku merindukan takut jatuh di atas aspal yang diam-diam terbakar ketika aku mengendarai motor...

Ya....
Aku merindukan matahari... Merindukan cahayanya.. Dan merindukan moment-moment di dalamnya... Entah apa aku akan mendapat kesempatan untuk merasakannya lagi atau tidak...

Minggu, 10 Maret 2013

Bintang..jatoh..

Ketika itu aku terbang...
Naik ke angkasa, melayang bersama rasa, menghilang bersama, melebur, bercampur menjadi satu bersama asa...
Ketika itu ku petik bintang...
Sesekali mengernyitkan kening, beberapa kali tersenyum dan menaruh harapan besar pada bintang...
Lalu aku memejamkan mataku, berdoa, memohon kepada Tuhan agar ia mengabulkan permintaanku, sehingga aku lempar bintang itu turun dan menjauh dariku..
Aku membuat bintang jatuhku sendiri, dan aku menciptakan moment dengan segala macam bentuk pengharapanku pada bintang dan berharap pula agar Tuhan senantiasa mengabulkannya... Amin..

Kamis, 07 Februari 2013

Pukul 2:32 AM...

Saya terus saja terbangun... Susah mengantuk. Mengangkat remote televisi seraya memindah-mindahi channel berharap menemukan film yang menarik. Terbaring di atas kasur dengan selimut tebal dan menggantungkan kaki di atas lemari plastik yang sudah bertahun-tahun saya miliki. Mengamati segala jenis ocehan teman-teman melalui timeline twitter. Bisa dibayangkan tidak semalas apa saya di setiap dini hari seperti ini? Sepertinya saya tidak pernah menyadari bahwa ini sudah dini hari dan seharusnya saya sudah memejamkan mata saya dan segera bermimpi indah karena esok telah menanti. Yah.. Menanti untuk apa.

Lalu saya memutuskan untuk mengisi blog saya melalui gadget pintar yang saya miliki (ya sebernarnya bukan milik saya banget sih). kemudian saya kembali berfikir..

Saya kembali berfikir untuk pergi berangkat ke Jombang atau tidak. Tanpa persiapan apapun dan sepertinya saya sudah menemukan jawabannya.. Sejujurnya saya sudah sangat merindukan teman-teman saya. Di kala saya sedang berlibur and don't know what to do... Teman-teman saya asyik KKN. Hanya karna kurang 5 sks saya tidak bisa mengikutinya. Terpaksa terliburkan...

Liburan kali ini tidak pernah beda dengan liburan-liburan yang sebelumnya. Saya tidak mau bilang bahwa saya selalu memiliki liburan yang biasa saja. Ya saya tahu liburan itu tidak harus bepergian keluar kota bersama teman-teman atau keluarga. Tapi sejujurnya saya ingin sekali merasakan hal itu.. Justru saya merasa selalu memiliki liburan yang sempurna yang selalu bisa diprediksi karena semuanya sama saja.. Saya tidak mau mengeluh. Saya juga tidak mau meratapinya. Saya rasa memang hidup itu tidak semulus yang saya pikirkan. Tidak apa tidak liburan. Saya selalu akan tetap mensyukurinya..

Sebenarnya pointnya bukan itu. Tapi saya sudah mulai mengantuk. :)

Selasa, 25 Desember 2012

Our event at Aiola Eatery... "Sundaze Charity"


Hehehe.. Hai. Sudah cukup lama sekali saya tidak nampak di blog saya. Yah sebenarnya kalau saya bilang saya terlalu sibuk, itu alasan klasik. Saya akhir-akhir ini terkena penyakit malas saja untuk membuka laptop. Tidak bersemangat untuk menulis, dan tidak semangat untuk mencari-cari... Hohoho

By the way, sedikit cerita singkat ah tentang poster di atas. Yeay, saya dan teman-teman Rainbow Organizer  telah membuat acara sederhana dengan mengangkat tema hari ibu, dan sedikit bekerja di venue sekitar h-seminggu untuk penggalangan dana yang akan dikontribusikan ke panti werdha khusus perempuan. Jadi saya dan teman-teman bekerja dengan cukup giat di event ini agar tidak mencapai hasil yang mengecewakan.
Dan banyak-banyak juga terimakasih untuk pihak Aiola yang sudah membantu kami memberi ide untuk kami, dan menyupport acara kami dengan sangat positif. Kami sangat senang sekali bekerja sama dengan aiola.. Hohoho...

Sebenarnya Sundaze Charity ini adalah tugas mata kuliah menejemen event kami. Hihihi. Bu Syafrida (dosen kami) memberi kami tugas untuk membuat event. Awalnya kami merasa keberatan, tetapi setelah saya jalani ternyata membuat event bukan hal yang begitu menyebalkan. Hanya saja memang sedikit banyak menyita waktu hehehehehe...
Tetapi perasaan puasnya adalah ketika kamu tahu bahwa banyak sekali masyarakat yang interest dengan event yang kamu buat. Selama di venue saya yakin kamu nggak akan berhenti senyum-senyum sendiri walaupun kamu terlihat sangat sibuk dan tidak bisa diganggu.

Yah tapi saya sangat senang sekali melihat semua berjalan begitu lancar. Walaupun sebenarnya ada beberapa anggota dari kelompok kami yang memang sangat mbambet dan tidak bekerja. Yasudah lah. Yang acara kami bisa berjalan dengan sangat lancar. :)

By the way, thank you yah untuk semua yang sudah turut meramaikan acara kami. Yang sudah ikhlas mengkontribusikan uangnya untuk disumbangkan... Tenan yang sudah rela membuka stand di acara kami. Semua bintang yang kami undang untuk berdendang di acara kami. Untuk semua-mua-mua-muanyaaaaaaaaa... Oh iyaa, mau tahun baru nih.. Pada mau kemana???